Deskripsi
GENERASI LANGGAS: MILLENNIALS INDONESIA
Generasi langgas atau yang biasa dikenal dengan generasi Y adalah generasi bebas. Langgas diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang berarti tidak terikat kepada sesuatu atau kepada seseorang; bebas. Istilah ini diperkenalkan oleh OMG Consulting yang dibuat oleh Mas Yoris dkk. Perkenalan di media massa pada saat Sumpah Pemuda tahun 2015. Yang termasuk ke dalam generasi langgas adalah seseorang yang lahir sekitar tahun 1980-2000 (versi majalah Time). Kalau berdasarkan dari waktu buku ini ditulis yang termasuk generasi langgas adalah kita yang berusia (16-36 tahun).
Generasi ini besar dengan adanya kemajuan teknologi, informasi, kebebasan untuk memilih dan lainnya. Generasi ini pula bebas dalam menentukan ingin menjadi seperti apa dia kelak. Tetapi kebebasan di sini maksudnya adalah masih dalam koridor yang positif. Kenapa bisa dikatakan generasi bebas? Karena besarnya peluang yang ada dan perubahan sifat orang tua yang lebih supportif dibanding orang tua sebelumnya.
Buku yang membahas 9 Bab ini, akan membawa kita (baca: pembaca) untuk makin memahami apa kekuatan dan karakter generasi langgas dan apa yang seharusnya kita lakukan, demi mencapai era Indonesia Emas.
Ulasan
Belum ada ulasan.